10 Cara Mengatasi HP Ngelag dan Panas 100% Berhasil


Abockbusup.com – Punya HP yang sering ngelag memang sangat mengganggu aktivitas sehari-hari. Oleh karena itu, kamu wajib memahami cara mengatasi HP ngelag agar hal tersebut tidak terus berulang. Simak terus artikel atau pembahasan ini untuk mendapatkan info selengkapnya.

HP yang ngelag bisa disebabkan oleh banyak hal. Yang paling sering terjadi antara lain internal storage penuh, file sampah menumpuk, terlalu banyak aplikasi diinstall, dan HP keberatan menjalankan seluruh animasi.

Cara Mengatasi HP Ngelag

Tanpa perlu berlama-lama lagi, langsung saja simak pembahasan tentang cara mengatasi HP yang ngelag di bawah ini.

1. Restart dengan Paksa

Kalau HP sudah benar-benar ngelag, biasanya sampai tidak bisa merespons perintah. Kalau sudah begini, cara yang bisa kamu lakukan adalah melakukan restart smartphone secara paksa.

Caranya sangat mudah, kok. Kamu hanya perlu menekan dan menahan tombol power yang ada di smartphone. Lakukan terus sampai smartphone mati, kemudian bergetar dan memunculkan logo di layar.

Setelah itu, tinggal tunggu saja proses booting seperti baisa. Masukkan password untuk kembali masuk ke HP.

2. Bersihkan Seluruh Cache yang Menumpuk

Merestart HP saja tentu tidak cukup karena kamu belum menyelesaikan akar permasalahannya. Seperti yang sudah disebutkan, salah satu sebab smartphone hang adalah karena cache menumpuk. Untuk mengatasinya, kamu perlu membersihkannya mengikuti tutorial berikut ini.

  1. Buka Settings.
  2. Klik pada menu Apps & Notifications.
  3. Pilih Show all apps.
  4. Klik pada salah satu aplikasi yang akan dibersihkan cachenya.
  5. Klik Storage dan pilih Clear Cache.
  6. Lakukan langkah yang sama pada semua aplikasi.

3. Hapus Aplikasi yang Jarang Terpakai

Berikutnya, hapus aplikasi yang jarang dipakai. Langkah ini dilakukan untuk memberikan ruang kosong lebih banyak di internal storage.

Baca Juga:  5 Cara Mengatasi Layar HP Retak dengan Pasta Gigi

Semua aplikasi yang diinstall akan tersimpan datanya di internal storage. Jadi, semakin banyak aplikasi yang diinstall, ruang kosong di sana semakin sempit. Hal ini juga yang menjadi salah satu penyebab HP ngelag.

Berikut ini adalah cara untuk uninstall aplikasi dari home screen atau apps drawer.

  1. Klik dan tahan pada logo aplikasi.
  2. Pilih opsi Uninstall.
  3. Sekarang klik pada tombol OK jika muncul pop up.
  4. Tunggu saja sampai aplikasi yang dimaksud benar-benar terhapus dari smartphone.

4. Hapus/Backup File untuk Mengosongkan Internal Storage

Selain menghapus aplikasi seperti cara di atas, kamu juga bisa menghapus file-file yang ada di internal storage. Kalau tidak ingin kehilangan file-file tersebut karena masih dipakai, kamu bisa melakukan backup.

Sangat disarankan untuk melakukan backup ke penyimpanan cloud seperti Google Drive atau Microsoft OneDrive. Platform penyimpanan cloud tersebut menyediakan storage gratis. Jadi, kamu bisa memanfaatkannya.

Jika memang tidak ingin backup ke cloud karena harus mengupload file, kamu bisa backup ke PC/laptop. Caranya sangat mudah, berikut ini langkah-langkahnya.

  1. Siapkan kabel USB yang masih berfungsi dengan baik dan laptop/PC.
  2. Hubungkan HP dengan PC/laptop menggunakan USB.
  3. Di HP akan muncul beberapa opsi untuk preferensi USB, klik pada opsi Transfer file.
  4. Selanjutnya buka Windows Explorer di laptop/PC.
  5. Klik nama HP kamu yang muncul di Windows Explorer.
  6. Berikutnya masuk ke Internal Storage.
  7. Pilih file yang akan dibackup. Klik kanan lalu klik Cut.
  8. Paste pada penyimpanan laptop/PC.
  9. Lakukan sampai semua file berhasil dibackup.

5. Update Sistem Operasi

Lag terkadang juga terjadi karena sistem operasi di smartphone out of date alias ketinggalan zaman. Untuk mengatasi permasalahan seperti ini, cara yang bisa kamu lakukan adalah mengupdate sistem operasi.

Caranya sangat mudah, kamu bisa mengikuti tutorial yang ada di bawah ini.

  1. Buka Settings terlebih dahulu di smartphone.
  2. Scroll ke bawah kemudian klik opsi System.
  3. Klik pada menu System updates.
  4. Pilih check for updates.
  5. Jika ada update terbaru, klik pada download and install updates.
Baca Juga:  8 Cara Mengatasi Pengisian Baterai HP yang Lama 2024

Untuk proses ini, pastikan kamu punya koneksi stabil dan kuota banyak. Selain itu, pastikan baterai HP cukup untuk update sampai prosesnya selesai.

6. Pakai Tema dan Wallpaper yang Ringan

Jika di HP kamu memungkinkan untuk memakai berbagai jenis tema, sebaiknya hindari tema-tema yang berat. Contohnya tema yang banyak menggunakan animasi 3D dan efek visual lainnya.

Tema seperti ini memang sangat menarik untuk dilihat dan dipamerkan ke teman-teman. Namun tema ini sangat memberatkan sistem Android yang ada di smartphone. Sebagian besar resource akan dialokasinya untuk memproses seluruh animasi dan tema tersebut.

Akibatnya, smartphone akan ngelag karena sudah tidak ada resource untuk memproses aplikasi lain. Jadi, sebaiknya kamu memilih tema dan wallpaper yang ringan. Sebisa mungkin gunakan tema yang simpel-simpel saja.

7. Uninstall Launcher Tambahan

Terkadang launcher default atau bawaan smartphone memang kurang menarik. Akhirnya banyak yang memutuskan untuk install launcher pihak ketiga yang lebih menarik secara visual.

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, cara ini memang membuat tampilan lebih menarik. Namun kinerja smartphone justru akan melambat dan membuat smartphone menjadi hang atau ngelag. Sebaiknya kamu uninstall aplikasi launcher pihak ketiga.

Cara untuk uninstallnya sama seperti cara uninstall aplikasi yang sudah dijelaskan sebelumnya. Tidak sulit, bukan?

8. Scan dengan Aplikasi Antivirus

Kalau kamu sudah melakukan seluruh cara mengatasi HP ngelag yang sudah dijelaskan di atas, tapi HP masih ngelag juga, mungkin ada virus yang menginfeksi. Untuk mengatasi permasalahan ini, kamu bisa melakukan pemindaian menggunakan antivirus.

Ada beberapa jenis aplikasi yang bisa dipilih untuk langkah ini, antara lain:

  • Avast
  • Avira Antivirus
  • Kaspersky Mobile

9. Unroot

Pernah melakukan rooting terhadap smartphone Android kamu? Kalau iya, mungkin itu yang menjadi penyebab kenapa HP sering ngelag selama ini.

Baca Juga:  9 Cara Mengatasi HP Xiaomi di Cas Tidak Bertambah

Rooting memang memberikan beberapa keuntungan seperti bisa menginstall lebih banyak aplikasi mod, melakukan modifikasi sistem secara lebih mendalam, menginstall ROM lain, dan sebagainya.

Namun di balik keuntungan tersebut, kamu juga harus menanggung akibatnya. Salah satunya adalah HP menjadi ngelag. Kalau sudah begini, sebaiknya kamu segera melakukan unrooting.

10. Hard Reset

Cara mengatasi HP ngelag yang terakhir adalah melakukan factory reset atau hard reset. Cara ini sangat ampuh untuk mengatasi HP lag karena semua data akan dihapus dan kembali seperti baru.

Risikonya, kamu memang harus kehilangan semua data. Sebaiknya backup data-datanya terlebih dahulu sebelum melakukan hard reset berikut ini.

  1. Matikan smartphone terlebih dahulu dengan cara klik dan tahan tombol power.
  2. Selanjutnya klik Power Off di layar.
  3. Setelah HP mati, kamu bisa menekan kembali tombol power bersamaan dengan volume bawah.
  4. Pastikan kamu berhasil masuk recovery mode. Kalau sudah masuk, lepaskan tombolnya.
  5. Sekarang gunakan tombol volume untuk bergerak ke menu atas/bawah.
  6. Pilih menu wipe data/factory reset dengan cara tekan tombol power.
  7. Pilih Yes.
  8. Tunggu prosesnya selesai selama beberapa menit.
  9. Pilih Reboot.

Kalau sudah melakukan seluruh cara mengatasi HP ngelag di atas tapi masih belum ada perkembangan, artinya HP-mu sudah kentang. Satu-satunya cara untuk mengatasinya adalah dengan lem-biru alias lempar dan beli baru.

Baca Juga:

error: