4 Paket Internet Smartfren 50 Ribu Unlimited 2024


Abockbusup.com – Smartfren menyediakan banyak pilihan paket di mySF maupun di situs resminya. Jika kamu mencari paket internet Smartfren 50 ribu, ada sejumlah paket di kelas ini yang bisa kamu beli.

Di sini berhasil dirangkum 4 paket yang menurut kami layak untuk kamu beli, mulai dari paket unlimited hingga paket dengan kuota. Daftar yang disebutkan di daftar ini hanyalah paket yang bisa kamu beli dengan HP-mu, yang mana tidak termasuk dengan voucher fisik Smartfren.

4 Opsi Paket Internet Smartfren 50 Ribu

Apa saja daftar paket yang bisa dibeli dengan pulsa 50 ribu di operator seluler Smartfren? Ada 4 pilihan paket kelas 50 ribu yang bisa kamu beli, yaitu:

1. Paket Unlimited Harian 45 Ribu

Paket dengan harga 45 ribu Rupiah ini menawarkan kuota internet unlimited di dalamnya. Paket ini memungkinkan kamu untuk bisa merasakan paket unlimited dalam waktu 14 hari. Batas wajar pemakaian per harinya pun cukup tinggi, yaitu 1 GB per hari.

Kecepatan download maksimum yang bisa didapatkan dari paket ini adalah 512 MB/s. Smartfren memberikan bonus gratis nelpon ke sesama nomor Smartfren ketika kamu membeli paket ini. Paket unlimited 45 ribu merupakan opsi paket unlimited Smartfren dengan harga paling terjangkau.

Jika kamu ingin upgrade ke paket unlimited yang lebih baik, operator seluler ini menawarkan 3 opsi paket unlimited lainnya. Apabila kamu ingin mencari paket unlimited dengan durasi 28 hari dan harga yang tidak jauh berbeda, kamu bisa mencoba paket unlimited 65 ribu.

Kekurangan dari paket ini adalah batas pemakaian per harinya yang lebih rendah, yaitu 700 MB per hari. Jika kamu ingin mendapatkan batas pemakaian harian yang lebih besar, kamu bisa mencoba untuk menggunakan paket unlimited 80 ribu, yang mana menawarkan batas harian 2 GB per hari.

Baca Juga:  9 Paket Malam XL Terbaru 2024 dan Cara Aktivasi

Batas kecepatan download maksimum dari paket ini juga lebih baik, yaitu secepat yang Smartfren bisa berikan. Opsi yang terakhir dan terbaik adalah paket unlimited 100 ribu, dengan batas harian 3 GB dan kecepatan download maksimum.

2. Paket Unlimited 50 Ribu

Paket yang kedua adalah paket unlimited Smartfren 50 ribu. Ini adalah paket internet Smartfren yang paling banyak diminati di kelas 50 ribu.

Berbeda dengan paket unlimited sebelumnya, paket ini bisa kamu gunakan dalam waktu 1 bulan penuh, yaitu dari tanggal kamu mendaftar ke tanggal yang sama di bulan selanjutnya. Nama lain dari paket internet Smartfren 150 ribu ini adalah Unlimited Nonstop 12 GB.

Alasan kenapa paket ini menggunakan nama tersebut adalah kuota harian yang dimiliki oleh paket ini adalah 12 GB. Akses nonstop akan kamu dapatkan setelah kuota utama dari paket unlimited 50 ribu ini habis.

Selain akses internet unlimited, paket ini juga menawarkan telepon gratis ke sesama nomor Smartfren. Opsi lain dari paket unlimited Smartfren ini ada 4, antara lain:

  • Paket Unlimited 6 GB seharga 35 ribu.
  • Paket Unlimited 30 GB seharga 70 ribu.
  • Paket Unlimited 45 GB seharga 100 ribu.
  • Paket Unlimited 60 GB seharga 125 ribu.

Selain itu, ada 2 pilihan paket Unlimited Nonstop yang lain, namun memiliki batas hari yang tidak sampai 1 bulan. Keduanya, yaitu Unlimited Nonstop 10 ribu (2 GB, 10 hari) dan Unlimited Nonstop 15 ribu (3 GB, 14 hari).

3. Paket Super Kuota 40 Ribu

Sekarang berpindah dari paket unlimited Smartfren ke paket dengan kuota maksimum. Paket yang pertama adalah Super Kuota. Paket ini menawarkan 3 jenis kuota internet di dalamnya, yaitu kuota 24 jam, kuota jam malam, dan kuota khusus chat.

Kuota malam Smartfren adalah kuota internet yang hanya bisa kamu gunakan pada pukul 00.00 hingga 05.00 saja. Sedangkan, sesuai dengan namanya, kuota khusus chat adalah kuota yang hanya bisa digunakan untuk membuka media sosial.

Baca Juga:  Kode BISS Key CH 8 Satelit Thaicom C Band & Ku Band

Paket Super Kuota yang masuk ke daftar paket internet Smartfren 50 ribu adalah paket 40 ribu. Paket ini memiliki total paket sebanyak 16 GB. Namun, semuanya bukanlah kuota 24 jam. Kuota 24 jam sendiri hanya ada sebanyak 6 GB saja.

Kuota internet yang mendapatkan porsi paling banyak di paket ini adalah kuota malam, yaitu sebanyak 8 GB. Sedangkan kuota chat adalah 2 GB. Bisa dibilang bahwa paket kelas 50 ribu ini cocok bagi kamu yang suka aktif di jam 12 malam hingga shubuh.

Opsi paket Super Kuota yang lebih baik dari paket 40 ribu ada 7 paket. Harganya bervariasi, mulai dari 60 ribu Rupiah hingga 1 juta Rupiah. Khusus untuk paket Super Kuota 60 ribu, 100 ribu, 150 ribu, dan 200 ribu, pengguna akan mendapatkan akun Vidio Premier Gold.

4. Paket EVO 50 Ribu

Berbeda dengan paket Super Kuota, paket EVO adalah paket yang hanya menawarkan kuota 24 jam dalam waktu 30 hari. Paket dengan harga paling ekonomis dari paket EVO adalah paket 50 ribunya.

Paket internet Smartfren 50 ribu yang ditawarkan oleh paket EVO sangat direkomendasikan bagi kamu yang mencari paket 24 jam. Paket EVO 50 ribu dapat memberikanmu kuota 24 jam sebanyak 12,5 GB.

Jika kamu mencari paket dengan kuota yang lebih besar, ada 7 paket EVO lain yang bisa kamu beli. Ketujuh opsi lain, yaitu:

  • EVO 60 ribu 15 GB.
  • EVO 100 ribu 25 GB.
  • EVO 150 ribu 37,5 GB.
  • EVO 200 ribu 50 GB.
  • EVO 300 ribu 90 GB.
  • EVO 500 ribu 150 GB.
  • EVO 1 juta 300 GB.

Cara Daftar Paket Smartfren

Untuk memanfaatkan 4 paket internet Smartfren 50 ribu yang sebelumnya disebutkan, kamu bisa membelinya dengan 3 pilihan metode. Kamu bisa membeli paket Smartfren melalui situs resminya, melalui kode dial, dan menggunakan aplikasi mySF. Simak pembahasannya di bawah ini:

Baca Juga:  Paket Smartfren 10 Ribu 12GB, Promo Terbatas 2024

1. Menggunakan Kode Dial

Cara daftar paket Smartfren yang pertama adalah dengan menggunakan kode dial atau kode USSD. Bagi pengguna lama Smartfren pastinya lebih akrab dengan cara ini dari pada kedua cara lainnya. Cara membeli paket dengan menggunakan kode dial yaitu:

  • Buka aplikasi telepon.
  • Masukkan *123#.
  • Klik ikon telefon.
  • Ikuti proses pembelian.

2. Menggunakan Situs Web Smartfren

Hal yang membedakan Smartfren dengan operator seluler lainnya yaitu digunakannya situs resmi Smartfren sebagai tempat pembelian. Salah satu fitur yang bisa dibeli di situs resmi ini adalah paket data. Namun, untuk memanfaatkan situs Smartfren ini, kamu harus memiliki akunnya terlebih dahulu.

Cara membeli paket dengan menggunakan situs web Smartfren, yaitu:

  • Buka aplikasi browser.
  • Kunjungi “www.smartfren.com”.
  • Masukkan nomor Smartfren atau alamat E-Mail, lalu klik “Selanjutnya”.
  • Masukkan password, lalu klik “Selanjutnya”.
  • Klik menu Beli Paket.
  • Pilih paket 50 ribu yang diinginkan.

3. Menggunakan Aplikasi mySF

Jika kamu sudah men-download aplikasi mySF di Play Store atau App Store, kamu bisa memanfaatkan aplikasi ini untuk membeli paket. Cara membeli paket dengan menggunakan aplikasi mySF, yaitu:

  • Buka aplikasi mySF.
  • Klik “Paket”.
  • Klik “Beli”.
  • Pilih paket 50 ribu yang diinginkan.

Apakah kamu sudah menentukan untuk membeli paket internet Smartfren 50 ribu yang mana? Jika sudah, segera beli dengan menggunakan kode dial, web Smartfren, atau aplikasi mySF.

Baca Juga:

error: